Kamis, 17 Februari 2011

kata kata mario teguh 15

Mario Teguh Ada orang yang bersedia tewas
untuk membuktikan bahwa yang
diyakininya lebih benar daripada
yang diyakini orang lain.

Mudah-mudahan lebih banyak orang
yang bersedia hidup dengan sebaik-baiknya
sebagai bukti bahwa yang diyakininya itu
benar dan membaikkan kehidupan.

Marilah kita menjadikan keyakinan kita
mewujud dan berpendar dalam diri kita,
dengan menjadi pribadi yang bernilai
bagi sesama dan alam.

Mario Teguh


Mario Teguh
Mario Teguh Hentikanlah kebiasaanmu
membandingkan kekuranganmu
dengan kelebihan orang lain.

Janganlah pengejaran orang lain
kau jadikan penentu arah hidupmu.

Janganlah juga
keberhasilan orang lain
menjadikanmu jiwa baik yang
merasa tertinggal.

Ikhlaslah menerima
diri baik-mu hari ini
sebagai titik awal pertumbuhan
kehebatan hidupmu sendiri.

Tuhan bersamamu dalam setiap langkahmu.

Bersama Tuhan, apa pun mungkin.

Mario Teguh


Mario Teguh
Mario Teguh Hampir semua wanita
jatuh cinta karena sang pria
banyak berbicara mengenai impian
dan rencana kebesaran masa depannya.

Tapi,
segera setelah mereka menikah
sang pria berhenti berbicara,
tenggelam dalam pikiran dan
kekhawatirannya sendiri
dan tak berupaya membesarkan
hati istrinya.

Maka,
mulailah bercerita lagi dengan ceria,
berbagilah mengenai rencana
pengindahan hidup Anda berdua.

Jatuhlah cinta lagi.



Mario Teguh
Mario Teguh Suami yang berhenti
membangun harapan keluarganya
bagi kehidupan yang ceria
dan sejahtera, akan dipaksa
memimpin keluarga yang lesu
dan kacau tak tentu arah.

Dia harus menegapkan dan
menceriakan dirinya,
mewarnai suaranya dengan doa,
memperlakukan istri dan
anak-anak dengan penuh kasih,
menyikapi semua masalah
sebagai sementara,
dan berfokus pada
yang membaikkan.

Tuhan,
muliakanlah para suami yang sabar.

Aamiin



Mario Teguh
Mario Teguh Janganlah berlama-lama
tersiksa dan tidak bahagia
di dalam hubunganmu
dengan orang lain.

Karena, lama-lama engkau
akan menerima bahwa
engkaulah yang pantas bagi
perlakuan yang buruk.

Segeralah perbaiki sikap
dan cara-caramu,
upayakanlah untuk menjadi
pengindah kebersamaan mereka
denganmu.

Atau,
jika itu tetap tak berdampak baik,
alihkanlah perhatianmu
kepada hubungan lain
yang lebih baik.

Mario Teguh
08 Februari jam 0:03 · Suka ·



Mario Teguh
Mario Teguh Saat saya mahasiswa,
seorang rekan yang suka
membaca garis tangan,
memeriksa telapak tangan kiri saya
dengan cermat,
lalu menepis tangan saya,
sambil santai mengatakan,

Nggak iso sugih! (nggak bisa kaya!)

Tiga detik
hati saya mengkerut dan cemas,
tapi pada detik keempat
saya tersenyum
karena meyakini jaminan
bahwa
Tuhan berpihak kepada kita
yang ikhlas membuktikan
bahwa
semua ramalan buruk itu salah.

Mario Teguh



Mario Teguh
Mario Teguh Cinta adalah campuran menggamangkan
antara kemuliaan dan kebinatangan.

Jika kebaikan berkuasa dalam cinta,
maka harapkanlah kehidupan
seindah surga yang akan dibangun
oleh cinta dan kesetiaan antara keduanya.

Tapi,

Jika keburukan yang memimpin,
maka bersiap-siaplah bagi kehidupan
yang pedih karena dikoyak oleh nafsu
dan dihinakankan oleh pengkhianatan.

Cinta tanpa kemuliaan, hanya akan menyiksa.

Mario Teguh

0 komentar:

Posting Komentar

◄ New Post Old Post ►
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

Copyright 2012 PUISI CINTA TERINDAH: kata kata mario teguh 15 Template by Bamz | Publish on Bamz Templates