Rabu, 03 November 2010

cinta jarak jauh (LDR)

aku tahu dalam setiap lamunanku
kita terpisah oleh jarak ruang dan waktu
merambat dalam setiap pikiran
memecahkan semua kegundahan di jiwa
seperti air mengalir tanpa arah

aku tahu dalam setiap tatapanku
kita terhalang oleh ruang jarak dan waktu
hanya sebuah kepastian dan kepercayaan
hanya sebuah kerinduan dan keinginan
kesetian yang selalu aku tancapkan
kini menjadi sebuah keyakinan

kita terhalang oleh jarak sayang
tapi itu tidak membuat kita luluh
kita terhalang oleh ruang sayang
tapi itu hanya sementara dan sekejap
kita terhalang oleh sebuah waktu
tapi kita kan selalu menunggu sampai menyatu

aku dan kamu dalam jarak yang tak menentu
tapi cinta ini akan selalu untukmu
dan kan selalu untukmu
walau jarak dan waktu menghalang
aku menunggumu sampai kulit ini mulai layu

0 komentar:

Posting Komentar

◄ New Post Old Post ►
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

Copyright 2012 PUISI CINTA TERINDAH: cinta jarak jauh (LDR) Template by Bamz | Publish on Bamz Templates